Notification

×

Iklan

Iklan

Emerson Hadirkan Trinergy Cube, UPS Generasi Mendatang

Kamis, Januari 22, 2015 | 17.44 WIB | Last Updated 2015-01-22T10:48:30Z
GENERASIINDONESIA.COM | Trinergy Cube memungkinkan skalabilitas panas mulai dari 300 kW hingga 3 MW di dalam satu UPS yang memberikan fleksibilitas seiring dengan berkembangnya tuntutan bisnis. Solusi ini didesain untuk memberikan penghematan yang signifikan dari biaya upgrade infrastruktur dengan kemampuan adaptasi terhadap instalasi baru atau yang sudah ada tanpa memengaruhi daya infrastruktur secara keseluruhan. 

Kepadatan daya tinggi yang ekstrim di dalam satu unit UPS ini memastikan bahwa manajer data center bisa memanfaatkan ruang lantai yang ada, membantu mengatasi masalah ruang dan semakin tingginya biaya bangunan, serta mengoptimalkan total cost of ownership (TCO).

Dengan skalabilitas hingga 24 MW dalam sistem paralel, Trinergy Cube bisa dikonfigurasi dengan mudah untuk layout berbentuk ‘L’ atau berurutan sesuai dengan beragam ruang instalasi yang tersedia. Desain Trinergy Cube yang bisa berubah dan fleksibel mengkombinasikan fitur tambahan seperti efisiensi operasional rata-rata sekitar 98,5 persen, dan efisiensi maksimal hingga 99,5 persen.

“Data center yang dinamis saat ini dituntut menghadapi tantangan kapasitas yang terus tumbuh sekaligus memaksimalkan efisiensi. Fitur kapasitas pintar Trinergy Cube menyediakan daya maksimal yang memungkinkan data center skala besar meraih tingkat efisiensi tertinggi tanpa mengganggu kualitas dan ketersediaan daya,” terang Arunangshu Chattopadhyay, Director of Power Product Marketing and Head, Central Technical Support, Emerson Network Power Asia.

 [gi/mp]



 
×
Berita Terbaru Update